Shogun 125 FL: MAKIN IRIT BERPISTON SMASH



Pasti bingung, piston Smash 110 cc kok dipasang di Shogun 125 FL ?. Ternyata diameter piston Smash dan Shogun 125 memiliki persamaan, yakni 53,5 mm, begitu juga dengan diameter pin piston sama-sama menganut 14 mm.
“Yang membedakan nilai kapasitas mesin adalah strokenya, kalau Smash 48, 8 mm dan Shogun 125 FL 55,2 mm,” urai Agus, pebengkel AJM di kawasan Rungkut Kidul Industri Surabaya. Lalu, apa pengaruh ketika piston Smash dipasang di Shogun 125 FL ?.

Desain dome nya berbeda, bawaan Shogun 125 FL menganut piston dengan dome cekung. Desainnya dari crown piston turun 0,8 mm, sehingga perbandingan kompresi yang didapat lebih rendah. “Kalau, piston Smash crown piston memiliki dome lebih nongol 1,2 mm,” tunjuk Agus.

Ini kelebihannya, saat diaplikasi di Shogun 125 FL, perbandingan kompresi lebih meningkat, sebab gas segar yang dikompresikan kian terdesak. Sisi lainnya, kapasitas ruang bakar juga tertekan makin sempit.

Trek ringan dan top speed maksimum dicapai makin singkat. Adaptasi buat karbu, cukup seting ulang setelan angin-angin, dari standar nya 2 putaran penuh turunkan menjadi 1,5 putaran penuh dan tak perlu mengganti main jet atau pilot jet.

“Cara ini juga bisa menambah irit suplai BBM, sebab bukaan handgrip makin minim, itu saat dipakai berkendara gaya stasioner macam kelura kota,” yakin Agus.  | pid

KETERANGAN 
> Piston Smash : Rp. 29 ribu
> Ring piston Smash : Rp. 45 ribu

Tidak ada komentar: